Quantcast
Channel: Gunungkidul - KRjogja.com
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2932

Ditentang Warga, Penertiban di Pantai Drini Ditunda

$
0
0
<p>WONOSARI (KRjogja.com) - Karena masyarakat belum siap, rencana&nbsp; pemkab Gunungkidul menertibkan bangunan gazebo dan warung makan di kawasan sempadan Pantai Drini, Tanjungsari ditunda, Senin (13/06/2016). Sekalipun pemkab sudah menerjunkan puluhan personel Satuan Polisi Pamong Praja (SatpolPP) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), upaya mediasi untuk membongkar bangunan belum menemui titik temu. <br /> <br /> Para pedagang&nbsp; menganggap&nbsp; kebijakan yang akan diterapkan tersebut bersifat sepihak tidak lebih dahulu dilakukan&nbsp; sosialisasi. Bahkan area relokasi bangunan yang akan dipergunakan juga tidak jelas. &ldquo;Pedagang tentu mengikuti aturan pemerintah. Namun harus dipikirkan terlebih dahulu lokasi relokasi,&rdquo; kata Devi salah satu pedagang di Pantai Drini.<br /> <br /> Kepala SatPolPP Drs Agus Hartadi sempat melakukan komunikasi dengan pedagang dan pihak terkait di kawasan sempadan Pantai Drini. Akan tetapi para pedagang tetap menginginkan sosialisasi tersebut dahulu. Serta kejelasan relokasi tempat bagi para pedagang yang bangunan gazebo atau warung makan dibongkar. <br /> <br /> &ldquo;Pedagang di Pantai Drini merupakan masyarakat yang pertama kali membuka pantai. Bahkan sebelumnya ditumbuhi pohon dan rerumputan. Sehingga kini bisa berkembang dengan baik. Karena itu, pemkab harus bisa memikirkan nasib pedagang yang ditertibkan,&rdquo; imbuhnya.<br /> <br /> Wakil Bupati Gunungkidul Drs Immawan Wahyudi MH dan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Gunungkidul Tommy Harahap SH MH terpisah menuturkan, penertiban pada hari pertama memang belum bisa dilakukan. Pemkab masih akan menjadwal ulang sosialisasi kepada pedagang yang menempati kawasan sempadan. (Ded)</p>

Viewing all articles
Browse latest Browse all 2932

Trending Articles