![]()
<p><strong>WONOSARI (KRjogja.com) </strong>- Bulan Puasa Ramadan, semua Group Campursari di Gunungkidul ternyata ikut puasa, artinya mereka tak menerima tanggapan. Yunianto pimpinan Campur Sari Gunungkidul (CSGK), mengakui setiap bulan Ramadan tak ada tanggapan, tetapi untuk tanggapan bulan Syawal, sudah ada yang masuk, seperti acara Syawalan keluarga atau paguyuban.<br />
<br />
Sementara Sumbodo kepada KRjogja.com bahwa 'Cs Cahyo Wukir Gading', mengakui pada bulan Puasa tak ada tanggapan. Namun demikian kelompoknya terus berlatih untuk menyiapkan 14 tanggapan pada bulan Syawal. Sumbodo sebagai pimpinan juga sebagai penyanyi pria bersama Gathot Heru Prayitna. Penyanyi wanita Rani Prihatmini, Dewi Purwandari, dan Prapti Wulandari. Kyeboot oleh Joko dan kendang Heru. </p>
<p>"Biasa kita memang libur kalau pas bulan Ramadan. Tapi kita tetap berlatih untuk menyambut anggapan saat bulan Syawal nanti. Ya kita berharap banyak tanggapan saat bulan Syawal nanti," terang Sumbodo.<strong> (Tulus DS) </strong><br />
</p>
<p> </p>