Quantcast
Channel: Gunungkidul - KRjogja.com
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2932

Maling Manuk Dibekuk di Pasar Burung

$
0
0
<p><strong>WONOSARI (KRjogja.com)</strong> - Jef (25) warga Karangmojo, pencuri puluhan merpati milik Budi Ariyanto (44) warga Gunungsari, Bejiharjo, Karangmojo, Gunungkidul dibekuk Polisi, Senin (29/04/2013). Tertangkapnya tersangka berawal dari informasi dari seorang pembelinya di Pasar Burung Kranon, Wonosari.</p> <p>Informasi yang dikumpulkan di lokasi kejadian dan keterangan korban, begitu mengetahui belasan ekor merpati dalam kandang tidak ada ia langsung lapor Polisi dan menghubungi beberapa pedagang burung di Pasar Wonosari. Sepulang dari melapor ke Polsek Karangmojo, korban ditelepon seorang pedagang burung yang mengaku sebagai pembeli belasan ekor merpati miliknya.</p> <p>&ldquo;Identitas penjual diketahui dan&nbsp; masih berada di pasar dan karena itu dengan mudah tersangka dibekuk,&rdquo; terang Budi Ariyanto.</p> <p>Kasat Reskrim Polres Gunungkidul AKP Suhadi SH ketika dihubungi membenarkan kejadian tersebut. Dari tangan tersangka polisi berhasil mengamankan barang bukti hasil kejahatan mencapai Rp 300 ribu. <strong>(Bmp)</strong></p>

Viewing all articles
Browse latest Browse all 2932

Trending Articles