![]()
<p><strong>WONOSARI (KRjogja.com) -</strong> Peristiwa kebakaran Pasar Semin pada malam pergantian tahun baru masih terus diselidiki Polres Gunungkidul. Hasil sementara, kebakaran dipicu akibat hubungan arus pendek (korsleting) listrik. Namun masih terus didalami. <br />
<br />
"Dugaan sementara akibat korsleting listik. Namun belum final, masih akan dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Untuk memudahkan penyelidikan area kebakaran dipasang police line," kata Kapolres Gunungkidul AKBP Faried Zulkarnaen SIK, Kamis (02/01/2014). <br />
<br />
Ditanya kemungkinan adanya kesengajaan, Kapolres belum bisa menjelaskan. Polisi masih bekerja untuk mengungkap secara jelas bagaimana kebakaran bisa menghanguskan pasar semin. "Masih dalam penyelidikan,"imbuhnya<br />
<br />
Pantauan dipasar semin, warga masih ada yang nekad berjualan di emperan pasar, sekalipun bagian dalam sudah ludes dilalap api. Sejumlah dinas dan instansi terkait juga masih melakukan pendataan berkait dengan kerugian bangunan serta alternatif bagi pedagang untuk pindah. <strong>(Ded)<br />
</strong></p>