Quantcast
Channel: Gunungkidul - KRjogja.com
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2932

Vario vs Vega, 1 Orang Tewas

$
0
0
<p><strong>WONOSARI (KRJogja.com) </strong>- Kecelakaan yang mengakibatkan korban jiwa terjadi di Jalan Taman Bhakti atau depan SDN Piyaman III Wonosari, Senin (26/8/2013) malam. Satu pengendara sepeda motor Vega Nopol AB 5152 TD Triyatno meningggal dunia, karena bertabrakan dengan Honda Vario AB 2919 MW yang dikendarai Bayu Setyawan. Jenazah korban langsung dilarikan ke RSUD Wonosari dan diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.<br /> <br /> Informasi yang berhasil dikumpulkan di lapangan menyebutkan, korban Triyatno melaju cukup kencang dari arah Wonosari dan sesampai di Tempat Kejadian Perkara melanggar marka jalan. Bersamaan dari arah berlawanan datang Honda Vario yang dikemudikan Bayu setyawan, karena tidak bisa menguasai kendaraan, kecelakaan tidak bisa terhindarkan. Dari hasil pemeriksaan dokter korban meninggal akibat luka pada lehernya, sementara korban selamat harus menjalani perawatan intensif.<br /> <br /> Kasat Lantas Polres Gunungkidul AKP Endar Isnianto menghimbau pengguna kendaraan bermotor untuk lebih berhati-hati.&nbsp; Untuk menekan terjadinya kecelakaan, pengendara juga harus mematuhi rambu-rambu lalu-lintas, termasuk tidak boleh melanggar marka jalan yang bisa mengakibatkan terjadinya kecelakaan. <strong>(Ded)</strong></p>

Viewing all articles
Browse latest Browse all 2932

Trending Articles