Quantcast
Channel: Gunungkidul - KRjogja.com
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2932

Lelaki Tewas Terjepit Batu Karang

$
0
0
<p>GUNUNGKIDUL (KRjogja.com) - Andik Dijantoro (49) asal Krajan Kaliancar Probolinggo ditemukan tewas terjepit karang di Pantai Parangendog Girijati Purwosari Gunungkidul, Rabu (3/12/2014). Lelaki tersebut ditengarai tewas akibat terjatuh dari tebing karang. Karena tangan kanan patah, luka sobek di bagian kepala. <br /> <br /> Hingga kini kasus tersebut ditangani petugas Polsek Purwosari Gunungkidul. Dari lokasi kejadian petugas mengamankan dompet berisi sejumlah uang, KTP, serta sebotol minyak wangi. <br /> <br /> Saksi Giyarto (30) warga Gabuk Giricahyo Purwosari mengatakan, pagi itu sekitar pukul 07.00 berjalan di antara karang sepanjang pantai Parangendog untuk berburu ubur-ubur. Ketika saksi berjalan ke sisi barat terkejut lantaran melihat telapak kaki menyembul dari balik hamparan pasir di bawah karang. Setelah dicermati ternyata tubuh manusia persis di bawah batu karang. Peristiwa itu kemudian dilaporkan ke Pos SAR Parangtritis Kretek Bantul. <br /> <br /> Saksi mengungkapkan sebelum menemukan mayat, sebelumnya tidak melihat orang beraktivitas di sepanjang pantai itu.&nbsp; Sementara pasca penemuan mayat tersebut petugas dari Polsek Purwosari dan SAR bahu membahu mengangkat jenazah korban dari balik bongkahan karang.&nbsp; Komandan SAR Bantul, Ali Sutanta Jaka Saputra mengatakan, evakuasi harus segera dilakukan untuk menghindari gelombang pasang. Karena ketika gelombang sudah tinggi lokasi mayat terjepit sudah tidak bisa dijangkau. Karena air dipastikan akan menggenangi hamparan pantai. <br /> <br /> Kapolsek Purwosari AKP Sumarya didampingi Kanit Reskrim Polsek Purwosari Ipda Kiswanto mengatakan, dugaan sementara korban meninggal akibat terjatuh. Korban mengalami luka di kapala dan tangan patah. Selanjutnya korban dibawa ke RS Bhayangkara. Berdasarkan keterangan dokter puskesmas diduga korban meninggal malam sebelum ditemukan.(Roy/Bmp)<br /> &nbsp;</p>

Viewing all articles
Browse latest Browse all 2932

Trending Articles